Sistem Operasi LINUX

Share:

Sejarah Singkat LINUX

Linux diperkenalkan pada tahun 1991 oleh penemunya yaitu LINUS TORVALDS. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa linux itu merupakan salah satu sistem operasi yang bersifat Open Source yang artinya kita bebas untuk mengembangkan dan memakai code yang dipakai didalamnya untuk dikembangkan.
Linux dikembangkan oleh pengguna dan juga oleh para komunitas yang sangat tertarik dengan ide dan perkembangan LINUX itu sendiri. Di banyak kota dan beberapa wilayah, banyak yang menginformasikan terkait LINUX ini dengan melakukan pertemuan, pelatihan, demonstrasi dan juga memberikan dukungan teknis dan instalasi sistem operasi LINUX secara gratis. 

Distribusi LINUX

Banyak sekali distribusi LINUX yang sekarang kita kenal dengan distro. Beberapa contoh distro linux yang terkenal antara lain :
  • Ubuntu dan derivatifnya seperti : Kubuntu, Xubuntu, Edubuntu
  • OpenSUSE
  • Fedora
  • BackTrack
  • Mandriva
  • Slackware
  • Debian
  • PCLinuxOS
  • Knoppix
  • Xandros
  • Sabayon
  • CentOS
  • Red Hat
  • ClearOS
  • Chrome OS
  • Gentoo Linux
Saat ini linux yang pada awalnya merupakan sistem operasi yang digunakan hanya oleh para peminta komputer, sekarang ini telah menjadi sistem yang lebih friendly yang dilengkapi dengan antarmuka dan ketersediaan berbagai macam aplikasi yang mirip dengan beberapa OS lainnya. Sampai saat inipun, perdebatan yang masih sering terjadi adalah kemudahan dalam pemakiaan linux dibandingkan dengan sistem operasi yang lainnya. Seringnya kritikan biasanya terjadi karena jadwal update bagi penggunanya seringkali tidak bisa diprediksi sehingga membuat user menjadi kebingungan.

Instalasi Linux

Instalasi linux yang dulunya sangat sulit dilakukan, sekarang ini sudah tidak menjadi masalah lagi karena linux semakin berkembang bahkan sekarang ini linux dapat dijalankan walaupun tanpa melakukan instalasi. Yang menjadi pertanyaan saat ini adalah, dasar pembuatan sistem operasi ini. 
Bahkan saat ini linux menggunakan instalasi mode suite yang artinya penginstalan tersebut secara otomatis menginstall aplikasi - aplikasi pendukung lainnya seperti pemutar music, Office Suite, dan pengolah gambar.

Konfigurasi

Konfigurasi yang dilakukan pada sistem operasi ini dilakukan lewat berkas teks di directori /etc. Pada perkembangannya utilitas seperti GNOME System Tools memudahkan pekerjaan ini lewat antarmuka grafik sehingga lebih mudah digunakan.

Dukungan bagi pengguna linux biasanya didapatkan melalui peer (kelompok pengguna linux) Untuk indonesia, pengguna linux tergabung dalam KPLI daerah seperti Jakarta, Bandung, NTB dan lain 0 lain.

No comments

Mohon untuk berkomentar yang baik dan bijak